Rolade Sapi Wortel

Rolade buatan sendiri, lebih terjamin keamanannya dari zat pengawet dan penyedap buatan.

Bahan :
250 gram daging sapi cincang
50 gram daging ayam cincang
1 buah wortel ukuran kecil, parut kasar
3 butir telur ayam
3 sdt susu cair
2 batang daun seledri
4 siung bawang putih
1 cm jahe
1 sdt merica bubuk
1/2 sdt ketumbar bubuk
garam dan gula secukupnya

how to :
1. Haluskan bawang putih,garam, merica, ketumbar dan jahe.
2. Campurkan daging sapi, daging ayam, wortel, bumbu halus, daun seledri, dan gula, aduk hingga rata.
3. Buat dadar dari telur dan susu cair dengan wajan anti lengket diameter 21 cm. Buat sekitar 5 buah dadar.
4. Buat rolade. Ratakan adonan daging di atas dadar telur hingga 2/3 permukaan. Gulung rolade. Bungkus dengan aluminium foil atau daun pisang.Kukus lebih kurang 20 menit.

Saran penyajian :
* rolade bisa langsung disajikan setelah dikukus.
* rolade juga bisa digoreng setelah dikukus. Potong rolade kemudian goreng sebentar hingga warnanya kekuningan.

Resep by eka felira

Leave a comment